Rabu, 09 Juni 2010

Kiat Wajah Berseri Dengan Teh

Memiliki kulit yang cantik, putih berseri dan kencang adalah dambaan setiap wanita. Mungkin kita tidak pernah menyadari bahwa ternyata sisa air teh yang sudah dibiarkan hingga satu malam dan mungkin akan kita buang ternyata memiliki banyak manfaat untuk menjaga kecantikan wajah, serta menyegarkan wajah saat terasa lesu.

Berikut saya berikan beberapa tipsnya agar wajah tetap cantik dan terawat serta tetap fress. Untuk menjaga kulit wajah agar tetap cantik, putih berseri dan kencang. Basuhlah wajah anda setelah bangun tidur dengan air teh yang sudah dibiarkan hingga satu malam. Biarkan beberapa menit hingga teh meresap ke dalam pori-pori kulit. Ampas teh juga bisa digunakan sebagai scrap wajah. Setelah itu bilaslah dengan air bersih dan keringkan dengan handuk yang lembut. Untuk hasil yang maksimal bisa dibilas dengan air es. Dalam beberapa hari Insyaallah kulit mati pada wajah anda dapat terangkat dan wajah menjadi halus putih dan berseri. Lakukanlah secara teratur, satu hari satu kali sudah cukup untuk merawat dan menjaga agar wajah tetap segar berseri.

Teh juga memiliki manfaat bagi tubuh kita. Kini,teh juga digunakan sebagai bahan perawatan tubuh karena ternyata khasiatnya juga bisa mencegah penuaan dini. Para ahli telah melakukan penelitian, ternyata manfaat teh terutama kandungan kafein alaminya, dapat melindungi kulit yang rusak akibat terpaan sinar matahari dan juga dapat mencegah kanker.

Selamat mencoba semoga anda mendapatkan kulit wajah yang cantik berseri seperti yang anda dambakan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar